Dosen FH Unimal lakukan pengabdian di Gampong Ulee Nyeu

oleh -405 views

Aceh Utara (AD) – Dosen Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh (FH Unimal) Lhokseumawe melakukan pengabdian dan sosialisasi kesadaran Hukum kepada masyarakat di Gampong Ulee Nyeu, Kecamatan Bandar Baroe, Kabupaten Aceh Utara baru baru ini.

Koordinator Lapangan Nuribadah,SH., MH yang juga merupakan Ketua Bagian Hukum Tatanegara FH Unimal, kepada media Sabtu (19/9) mengatakan kegiatan ini merupakan Aktualisasi diri dan implementasi nilai-nilai akademik kepada masyarakat sekitar kampus, agar masyarakat lebih Paham tentang Hukum.

“Masyarakat kita masih awam terhadap Hukum atau peraturan perundang – undangan yang ada,” ujarnya.

Pada kesempatan kali ini pihaknya mensosialisasikan tentang 3 hal yaitu Perlindungan Hukum aparatur Gampong, Pembuatan Qanun Gampong, dan pengelolaan dana CSR agar berguna dan bermanfaat untuk masyarakat Gampong.

Yang melakukan pengabdian pada kegiatan tersebut adalah Dr. Faisal, S.Ag.,S.H,M.Hum, Zainal Abidin, S.H.,M.Hum, EnyDameria,S.H.,M.Hum,
Nuribadah,S.H.,M.H, Dr.Ramziati,S.H.,M.Hum, Arif Rahman,S.H.,M.H, Fauzah Nur Aksa,S.Ag.,M.H, Duma Fitria Utami
Nova indah sari

Kemudian yang menjadi pemateri diantaranya Dr.Elidar sari, S.H.,M.H (perlindungan hukum). Dr.Yusrizal, S.H.,M.Hum (pembuatan qanun Gampong). Dr.Marlia Sastro(dana CSR).

Elidar sari yang juga merupakan salah satu pemateri menuturkan Alhamdulillah kegiatan ini di apresiasi sangat luar biasa oleh masyarakat Ulee Nyeu, karena setelah kami sampaikan dengan spesifik masyarakat mulai paham tentang Hukum itu seperti apa dan manfaatnya juga untuk apa kepada masyarakat, “insyaallah kita akan terus membimbing masyarakat Gampong Ulee nyeu kedepannya,” kata Elidar.

Nuribadah melanjutkan, ini merupakan komitmen Universitas Malikussaleh dalam membangun Negeri agar tercapai Unimal Hebat Tahun 2024, Unimal akan selalu menjadi kampus Inklusif dan pro perubahan dengan turut sertakan masyarakat di dalamnya, pungkasnya.(SF).