GETARA Minta Irwandi Copot Karo Pengadaan Barang dan Jasa

oleh -131 views
oleh

BANDA ACEH, AD – Ormas Gerakan Titipan Rakyat (GETARA), meminta agar usai dilantik pada 5 Juli 2017 nanti, Gubernur Aceh, Irwandi Yusuf secepatnya mencopot jabatan Kepala Biro Administrasi Pembangunan selaku penanggungjawab pengadaan Barang dan Jasa Setda Aceh, yang saat di kepalai oleh Reza Ardian.

Permintaan ini disampaikan oleh Ketua DPP GETARA, Evanda Alda, menyikapi sisa waktu pelaksanaan APBA 2017 yang hanya lima bulan lagi.

Menurut Evanda, pencopotan Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa, dinilai penting, agar berbagai program mendesak dapat segera dilakukan oleh pemerintahan baru. “Harus segera di copot, dan dapat di tunjuk Plt,” tegasnya.

Sebab, kata Evanda, kepala Biro Pengadaan barang dan jasa saat ini, yang di lantik oleh pemerintahan sebelumnya dan yang sempat menuai kontroversi, dapat menghambat kerja suksesnya program Irwandi Yusuf dan Nova Iriansyah jika tak segera di copot.

Mengingat masa waktu realisasi pelaksanaan APBA 2017 yang menyisakan waktu lima bulan lagi, Irwandi butuh sosok Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa yang dapat bersinergi dengan pemerintahan baru, jelas Evanda. (rp